Senin, 03 September 2012

Explore Thailand - Bangkok



1 tahun lebih saya merencanakan trip ini. Buat saya, trip kali ini lumayan besar dilihat dari biaya dan waktu trip. Apalagi kali ini ngajak mama tercinta yg belom pernah pergi ke luar negri.
Rute trip: bkk - phuket - penang - KL- melaka - sing

Planning trip:
Tiket airasia jkt - bkk & sing - jkt dibooking 1 tahun sebelumnya saat ada promo (1 org kena 500rb utk one way).
Awal tahun 2012, ada promo citilink utk all destination jd 79rb, saya pun ikutan hunting, dan akhirnya berhasil dapat jkt-sby pp 158rb. Tiket ini untuk mama saya yang tinggal di Surabaya.
Mulai bulan Mei, saya booking semua penginapannya, dengan budget 200-300rb/malam
Tiket bus bkk-phuket dibooking di bulan juli; tiket kereta api malam penang - melaka, tiket bus melaka -sing, tiket USS, dan tiket songs of the sea dibooking di awal agustus.

Tanggal 10 Agustus, mama saya sudah sampai di Jakarta, dan tanggal 12 Agustus nanti kami akan berangkat ke Bangkok.
Selama di Thailand, teman saya akan bergabung dengan kami. Mereka total ber 3 (suami - istri - anak 4 thn).

Oke, saat yang ditunggu sudah tiba.
Pesawat berangkat sesuai jadwal. Jam 8 malam nanti akan tiba di Bangkok.

awalnya, bawaan hanya segini


BANGKOK
Kami menginap di daerah Khaosan Road, dengan pertimbangan daerah tersebut dkat dengan Grand Palace, Wat Pho & Wat Arun yang akan kami kunjungi selama di Bangkok. Dan karena kami ber 5, maka lbh praktis kalau kami pakai layanan jemput bandara dari penginapan yang kami pesan. Biaya layanan jemput bandara sebesar 650THB (bagi 2 antara saya dan temen saya sekeluarga).

Penginapan kami bersih dan tenang, dengan harga 850THB/room/night. Fasilitas yang termasuk: breakfast, AC, kamar mandi dalam, TV, kulkas, 2 botol air mineral per hari. Cukup mahal memang, dengan pertimbangan ada orang tua & anak2. Seandainya saya sendiri yg berangkat, sudah pasti tidak akan menginap di tempat seperti ini.

Pada saat kami tiba di Bangkok, suasana jalanan cukup meriah dengan hiasan lampu-lampu. Ternyata karena hari itu adalah hari ulang tahun Ratu Thailand. Jadilah malam itu kami keliling jalanan Bangkok dengan menggunakan taksi yang sama (setelah check in tentunya). Biaya 150THB utk 2 jam keliling.

Besok paginya, kami mengunjungi Grand Palace, Wat Pho dan Wat Arun dengan jalan kaki tadinya. Tapi karena anak teman saya kecapekan, akhirnya kami naik taksi dengan biaya 30THB. Kami keluarpenginapan jam 8, dan target jam 4 sudah kembali ke penginapan, karena jam 5 sore nanti kami sudah harus berangkat ke Southern Bus Terminal untuk naik bus menuju Phuket.

Grand Palace
mamaku mejeng di Grand Palace


Ada aturan yang cukup ketat soal berpakaian saat masuk ke Grand Palace.
Pakaian yang dilarang:
- rok mini/celana pendek
- celana leging (karena terlalu ketat)
- tank top
Kalau tidak ingin untuk sewa kain disana dengan biaya 50THB/kain + 100THB untuk jaminan (kalau lupa ngembaliin kain), bisa berpakaian yang standard saja (kaos oblong + celana jeans panjang atau 3/4).
Tidak perlu bayar tiket masuk di Grand Palace.
Puas narsis di Grand Palace, kami melanjutkan perjalanan ke Wat Pho.


Wat Pho
sleeping buddha - icon Wat Pho

Wat Pho terletak di samping Grand Palace, tapi sisi lain dari pintu masuk. Jika tidak tahu pastinya, bisa tanya ke petugas di sana.
Untuk masuk ke area ini, kita cukup membayar tiket masuk sebesar 100THB/orang (anak teman saya umur 4 tahun gratis).

tiket Wat Pho


Wat Arun

Dari Wat Pho, kami jalan kaki ke Pier untuk menuju Wat Arun. Biaya feri untuk menyebrang 12THB/orang untuk 1x penyebrangan. 
Di sini kami beruntung. Tadinya kami gak mau masuk ke area kuil karena harus bayar tiket masuk sebesar 50THB/orang, tetapi ada keluarga India yang sudah beli 4 tiket tidak jadi masuk karena gak kuat naik ke atas, dan menjual tiketnya ke kami dengan discount 50%. Lumayan lah kami cuma peru bayar 100THB saja ^^

tiket Wat Arun

Sebelum masuk ke pier, kami mampir dulu untuk beli sate2an..tp karena lapar, tuh sate gak sempat difoto. Yang saya ingat harganya sekitar 10-15 THB/tusuk (tergantung jenis sate yang dipilih). Lumayan buat mengganjal perut sampai makan siang nanti di MBK. Kalau ingin beli suvenir buat oleh-oleh, bisa beli di area pier ini karena harganya lebih murah dibanding di daerah lain. Sebagai perbandingan, dompet koin yang kami beli harganya 60THB/pak isi 5 (di MBK 120THB/pak).

Lagi-lagi kami naik taksi ke MBK. Dari info penjual suvenir yang tadi kami sempat mampir, taksi ke MBK sekitar 200THB. DI MBK kami hanya makan siang dan melihat-lihat, siapa tahu ada yang bisa dibeli :p.

Sesuai jadwal, jam 15.30 kami kembali ke Khaosan Road dengan naik taksi (kali ini pake argo yang cuma 70 THB). Rombongan dibagi 2: teman saya + anaknya + mama saya mengurus tiket bus ke Phuket; grup 2 saya + suami teman saya mengambil barang di penginapan. 
Jam 16.30 kami pun naik taksi menuju Southern Bus Terminal untuk menuju Phuket (biaya taksi 150 THB).

Biaya utk 2 org         THB
penginapan850
taksi dari bandara 650     dibagi 2
taksi keliling bangkok (malam) 150     dibagi 2
tiket wat pho 200     @100THB
tiket wat arun 100     @50THB, disc 50%
feri wat arun pp            48          @12THB/nyebrang
taksi wat arun - MBK 200     dibagi 2
taksi MBK - Khaosan 70     dibagi 2
tiket khaosan - southern bus trm 150     dibagi 2




Ditulis oleh: Octaviani

Tidak ada komentar:

Posting Komentar